Kesehatan Gigi dan Mulut

PENDIDIKAN KESEHATAN GIGI DAN MULUT ANAK

        Proses belajar merupakan bagian dari sebuah proses pendidikan. melalui proses pendidikan terjadi penambahan atau pengurangan serta penyempurnaan pola perilaku, sehingga diperoleh hasil lebih baik. pendidikan kesehatan gigi dan mulut adalah semua upaya atau aktivitas untuk mempengaruhi seseorang agar berperilaku yang baik untuk kesehatan gigi dan mulut, serta meningkatkan kesadaran masyarakat akan kesehatan gigi dan mulut dan memberikan pengertian cara-cara memelihara kesehatan gigi dan mulut.

          Pendidikan dapat disampaikan kepada anak melalui ceramah ataupun demonstrasi langsung dengan model. upaya pemeliharaan kesehatan gigi dan mulut sebaiknya dilakukan sejak usia dini. peran sekolah sangat diperlukan dalam proses menciptakan kebiasaan menyikat gigi pada anak.

         Usia sekolah dasar merupakan saat ideal untuk melatih kemampuan motorik seorang anak, termasuk menyikat gigi. pendidikan cara menyikat gigi bagi anak-anak sebaiknya menggunakan model dan dengan teknik sederhana mungkin, disampaikan dengan cara menarik dan aktraktif tanpa mengurangi isi, misalnya demonstrasi secara langsung, program audio, atau melalui sikat gigi massal yang terkontrol.
      promosi kesehatan gigi dan mulut  yang direkomendasikan oleh WHO adalah melalui pendidikan di sekolah bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan, sikap, dan perilaku menjaga kesehatan gigi dan mulut serta pengendalian dan pencegahan penyakit gigi dan mulut di sekolah telah terbukti meningkatkan derajat kesehatan gigi dan mulut dan perilaku menjaga kesehatan gigi dan mulut pada anak.
 

Artikel Lainnya: